Try Nimbly For FREE!

No cost, no commitment, and no credit card needed.

Try for Free
Nimbly Technologies logo png transparent
See how the Nimbly Platform simplifies operations in 5 Minutes

Jadwalkan Demo

Tips Mengelola Bisnis Food and Beverage di Banyak Lokasi

November 20, 2019
Bacaan 3 menit

Daftar Isi


Subscribe to Nimbly Digest

Sektor Makanan & Minuman di Indonesia terus berkembang pesat. Berdasarkan data Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), jumlah usaha kuliner di Indonesia mencapai 5,55 juta unit atau 67,66% dari total 8,20 juta usaha ekonomi kreatif. Secara bisnis, sektor F&B setiap tahunnya menunjukkan tren peningkatan yang cukup signifikan. Di tahun 2018 lalu, potensi bisnisnya sendiri mencapai Rp844,35 triliun.

Bagi beberapa pemilik bisnis F&B mungkin memiliki satu toko saja sudah cukup. Tapi bagaimana dengan Anda yang memiliki mimpi lebih? Jika Anda berencana memperluas bisnis F&B Anda ke lebih banyak lokasi, atau bahkan ke berbagai wilayah di Indonesia, tentunya Anda perlu mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan operasional.

Pada akhirnya Anda mungkin memiliki belasan hingga puluhan unit bisnis F&B, tetapi hanya akan ada satu Anda. Lalu bagaimana cara mengelola beberapa lokasi unit bisnis F&B sekaligus agar tetap konsisten dan berkualitas? Simak tantangan dan tips untuk menghadapinya berikut ini.

Menyeimbangkan Waktu dan Perhatian

Ketika Anda memiliki lebih dari satu unit bisnis F&B, tantangan pertama yang akan Anda hadapi adalah membagi waktu dan perhatian yang sama besar ke setiap cabang bisnis F&B Anda. Anda mungkin akan lebih banyak menginvestasikan waktu dan energi di awal pembukaan cabang. Anda juga tentunya ingin memindahkan tim dari unit pertama Anda ke unit yang kedua. Staf yang berpengalaman tentu dapat membantu menjadikan onboarding anggota tim baru di cabang baru menjadi lebih mudah. Namun, mengambil terlalu banyak waktu dan anggota tim lama dapat membahayakan kualitas layanan yang diterima para tamu di cabang andalan Anda.

Untuk itu, Anda perlu merencanakan dan membagi waktu anda di antara seluruh lokasi yang Anda miliki sebaik mungkin dengan menjadwalkan kunjungan rutin. Dengan mengunjungi setiap unit dengan rutin, Anda akan dapat menerima feedback dari tim Anda di lapangan, dan Anda juga dapat mengambil tindakan berdasarkan pengamatan Anda di masing-masing lokasi.

Pemantauan dan Manajemen Kinerja Bisnis F&B secara Keseluruhan

Menjadi manajer F&B multi-unit berarti Anda melipatgandakan isu operasi sehari-hari di tiap cabang menjadi masalah di seluruh perusahaan. Anda tidak hanya mengkhawatirkan penjualan di satu lokasi, tetapi juga bagaimana penjualan di lokasi tertentu akan berdampak pada kesehatan seluruh perusahaan.

Solusi dari hal ini adalah dengan menggunakan teknologi untuk membantu Anda dalam memantau dan memanajemen kinerja unit bisnis F&B Anda baik secara global maupun per lokasi. Berinvestasi dalam software berbasis cloud seperti Nimbly akan memberi Anda visibilitas penuh tentang bagaimana keadaan operasional di masing-masing unit bisnis Anda secara real-time: Apakah SOP sudah diterapkan dengan benar, apakah kebersihan lokasi dan keamanan makanan terjamin, apakah stok di dapur sesuai dengan penjualan, dan aspek operasional lainnya. Dengan adanya visibilitas atas aspek-aspek ini, Anda bisa langsung menangani jika terdapat isu di salah satu lokasi, sebelum masalah tersebut berdampak pada seluruh unit perusahaan.

Menciptakan Customer Experience yang Konsisten

Selain efisiensi dan visibilitas, tantangan terbesar dalam mengelola bisnis F&B multi-unit adalah memastikan pelanggan mendapatkan dining experience yang sama di cabang mana pun dan kapan pun ia melakukan transaksi.

Buat kuesioner untuk pemeriksaan kebersihan dan keamanan baik outlet maupun makanan. Lakukan pemeriksaan secara rutin dan analisis data hasil laporan untuk mengetahui kondisi unit bisnis Anda sehari-hari. Cantumkan juga referensi bagaimana menu seharusnya ditampilkan dan disajikan.

Untuk menjaga standar kualitas di seluruh cabang Anda dengan baik, Anda akan membutuhkan kuesioner digital. Dengan menggunakan sistem audit digital, Anda dapat memastikan bahwa auditor di lapangan menggunakan kuesioner dan sistem yang sama untuk setiap lokasi. Anda juga dapat melampirkan modul sebagai referensi visual bagi auditor Anda dalam melakukan audit. Jika seluruh auditor menggunakan sistem yang sama untuk mengaudit lapangan, Anda dapat mengumpulkan wawasan secara lebih akurat dan mendapatkan gambaran kualitas operasional organisasi secara keseluruhan dengan lebih baik. 

Nah, itulah beberapa tips yang bisa Anda terapkan untuk meningkatkan bisnis F&B multi-lokasi yang Anda miliki saat ini. Semoga membantu!

Konsultasikan manajemen operasional bisnis Anda gratis dengan tim Nimbly.

Pelajari bagaimana Nimbly dapat membantu bisnis Anda

Book a Demo >atau, tonton demo video 5 menit kami

Untuk Anda

Ambil kendali penuh atas operasi bisnis Anda

Privasi & Keamanan

Discover more from Nimbly Technologies

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading